REVIEW / SKEYNDOR Pure Vitamin C Intense Recovery Factor

Ini Baguuusss!
Gini lho. Saya paling males sedia Vit. C kalau nggak warbiyasak bagus. Apalagi kalau yang masuk kategori aktif, bukan hanya kategori anti-oksidan tinggi. Nah, ini lho, kok bisa-bisanya masuk sekaligus ke kedua kategori tersebut!
Terdiri dari 1 box isi 3 botol kecil sehingga tidak usah khawatir keburu oksidasi sebelum habis. Setiap botol harus habis digunakan dalam 14 hari, jadi gunakan secara rutin sesuai dosisnya ya (1 ambilan pipet).
Saat pertama akan digunakan, pencet dulu tutup atasnya untuk melepaskan bubuk aktifnya. Kocok merata, baru ganti dengan pipet. Berhubung isinya 3 botol tapi pipet cuma sebijik, jangan lupa pas buang botol yang sudah kosong - pipetnya dicopot dulu! Ini belajar dari pengalaman (buruk) dan kepikunan saya nih.
Meskipun mengandung Pure Vitamin C (ascorbic acid), tapi juga diformulasi dengan bahan-bahan yang melembapkan kulit. Sehingga kita tidak perlu terlalu pusing buffering (mengapit acids dengan produk-produk yang sangat melembapkan untuk kompensasi kekeringan dan atau pengelupasan yang dihasilkannya). Tetap mencerahkan secara efektif, tentunya memudarkan segala noda dosa, bikin tampilan kulit yang sehat segar berseri-seri. Bisa digunakan sekali sehari atau pagi-malam (kalau yang ini, saya sarankan bagi yang sudah paham sekali sama kulitnya, bukan pemula skincare atau acids ya).
Sangat recommended!