REVIEW / INDOGANIC Rose Essence C

INDOGANIC Rose Essence C

Satu lagi produk skincare perawatan harian untuk melancarkan jalan kinclongmu!

Serum kaya Vitamin C yang dipadukan dengan Niacinamide, mencerahkan sambil melembapkan kulit secara maksimal.

Hayooh siapa yang bilang Vitamin C nggak boleh ketemu Niacinamide? Kok ini malah diformulasi barengan?

Hebat kaaan jadi nggak puyeng deh mesti dipadu-padan sama apa aja.

INDOGANIC Rose Essence C

Cocok digunakan bagi pemula maupun veteran perang Vitamin C dan Acid, dua-duanya akan merasakan kinerjanya yang nggak main-main.

Serum ini bisa digunakan pertama setelah cleansing, tapi karena dia tidak aktif mengelupas kulit, maka mungkin lebih tepat digunakan di slot serum seperti biasanya. Teksturnya cair, mudah diserap namun cukup memberi asupan kelembapan bagi kulit.

INDOGANIC Rose Essence C

Mengandung ekstrak Rose Damascena juga, dengan aroma agak manis serupa gula hangus (burnt sugar) namun tidak menyengat (hilang dalam beberapa detik). Juga ada Gluconolactone, sejenis PHA yang bantu pengelupasan ringan, Betaine sebagai humektan yang bikin kenyal, Citric Acid, Calendula, akar Licorice, juga Centella. Pokoknya dream team deh isiannya!

Menyenangkan sekali untuk digunakan baik di pagi maupun malam hari, nyata mencerahkan meskipun tanpa iritasi dan tanpa pengelupasan aktif. Bagi kulit yang sudah rutin pakai kombo zat aktif kenceng-kenceng lalu sedang butuh rehat sejenak tapi ogah kekinclongannya terpuruk kembali, serum ini ideal sebagai faktor pemeliharaan plus-plus: bukan sekadar mempertahankan cerahnya namun bantu juga memperbaiki tekstur dan kesehatan kulit, jadi halus dan kenyal, tata tertib pori-pori terlaksana secara mumpuni dan nyaman.

INDOGANIC Rose Essence C

No pusing-pusing club, dipadukan sama serum/skincare lain juga dia bagus aja, bagai seorang sahabat yang bisa diajak ngobrol apa aja, kapan aja, dimana aja. #eh

Sudah agak lama nggak menemukan serum canggih multifaedah seperti ini, dengan kenyamanan maksimal serta harga dan ukuran yang sangat ekonomis juga.

Mantebbb pokoknya, satu lagi produk lokal membahagiakan masuk kategori #beningbersinarberjodoh niiiih!

 

Dapatkan produk ini di sini!

Baca lebih lanjut

NARUKO Taiwan Magnolia Brightening & Firming Mask Ex, Self-Love yang Sesungguhnya

NARUKO Taiwan Magnolia Brightening & Firming Mask Ex, Self-Love yang Sesungguhnya

4 Rekomendasi Facial Oil untuk Anti Aging

4 Rekomendasi Facial Oil untuk Anti Aging

REVIEW / DUVADERM Hyaluronic Calming Serum

REVIEW / DUVADERM Hyaluronic Calming Serum

Komentar

Jadilah yang pertama berkomentar.